Pemrograman Python untuk Pemula : Menguasai Dasar Python

Kelas Mitra


Deskripsi

Mau belajar bahasa pemrograman python, tapi masih bingung mulainya dari mana?

pada kelas ini, kita akan membahas persiapan awalnya sampai tuntas:

  • Apa itu Python dan kenapa belajar Python?
  • Apa saja alat-alat yang diperlukan untuk belajar python?
  • Bagaimana cara membuat program python?
  • Apa yang harus dipelajari selanjutnya?
  • Bagaimana membuat Program menggunakan Python?
  • dll

Akan kita bahas dengan terstruktur dan mudah dipahami

Python merupakan bahasa pemrograman tingkat tinggi yang diracik oleh Guido van RossumPython banyak digunakan untuk membuat berbagai macam program, seperti: program CLI, Program GUI (desktop)Aplikasi MobileWeb, IoT, Game, Program untuk Hacking, dsb.

Python juga dikenal dengan bahasa pemrograman yang mudah dipelajari, karena struktur sintaknya rapi dan mudah dipahami. (Python bagus untuk pemula yang belum pernah coding)

 

Mereka atau bahkan kamu sudah cari dan belajar di internet, namun tetap kesulitan, karena tidak terstrukur, berbahasa inggris, dan tidak ada yang mentoring, sehingga memakan banyak waktu belajar dan kurang efektif.

Kamu tidak perlu seperti mereka, tidak perlu memakan waktu lama yang tidak efektif untuk belajar Python, karena kelas ini berbeda.

Di kelas ini, kamu akan belajar secara terstruktur, berbahasa Indonesia, live coding dari pengajar, dan langsung dimentoring oleh ahlinya. Bahkan, kalau kamu memiliki semangat yang tinggi (saya yakin kamu demikian) kamu bisa menguasai dasar Python Dasar ini hanya dalam 1 hari.


Bahkan lebih jauh, keuntungan yang akan kamu dapatkan di kelas ini :

  1. Didesain untuk pemula. Jangan khawatir jika kamu belum tahu apapun tentang Python. Kelas ini memang didesain untuk kamu yang belum mengenal sama sekali bahasa Python. Hanya dalam satu hari, kamu bisa menguasai dasar-dasar Python dan praktik langsung.
  2. Memiliki modul - modul pelajaran yang super penting. Dengan modul ini, kamu akan bisa memahami dasar-dasar bahasa Python. 
  3. Diajarkan oleh seorang profesional, yakni seorang Dosen jurusan Teknik Informatika, lulusan S2.
  4. Menyediakan banyak latihan. Dikelas ini kamu akan melakukan banyak latihan dengan live coding dari saya :)


Apa saja yang akan kamu pelajari di kelas ini?

    • Pengenalan Dasar Python dan Persiapan Awal yang harus dilakukan
    • Cara Install Python di Windows
    • Aturan Penulisan Sintaks Python yang Harus dipatuhi
    • Mengenal Variabel dan Tipe Data dalam Python
    • Cara Mengambil Input dan Menampilkan Output
    • Mengenal 6 Jenis Operator dalam Python
    • Memahami Percabangan dalam Python
    • Memahami Perulangan dalam Python
    • Mengenal Struktur Data List
    • Mengenal Struktur Data Tuple New
    • Mengenal Struktur Data Dictionary
    • Memahami Fungsi dan Prosedur pada Python
    • dll


    Apa yang harus kamu siapkan sebelum mengambil kelas ini?

    • NIAT


    Untuk siapa kelas ini?

    • Programmer yang ingin memulai mendalami bahasa Python.
    • Siapapun yang suka ngoding dan belum mengenal bahasa Python.


     Tunggu apa lagi? Ayo gabung ke kelas ini sekarang! Pengajar dan puluhan temanmu sudah menunggu di kelas.


    Keuntungan Belajar di Pintaar:


    Garansi 7 Hari 100% Uang Kembali

    Akses Materi Selamanya

    Pengajar Berpengalaman

    Gabung Grup Komunitas

    Belajar Kapan Saja

    Dapat e-Certificate

    Total 167,396 akun sudah mendaftar di Pintaar



    Pengajar


    Tutor Photo

    FR Hariri

    Pengajar saat ini bekerja sebagai dosen di salah satu kampus negeri di Kota Malang


    Ulasan (21)


    User profile picture

    GOLDIE GUNADI

    Tidak suka dengan sertifikatnya. Saya pikir sudah ada data lengkap nama dan tanggal pelatihannya, bukan bentuk template seperti ini. Saya berharap di bagian akhir ada semacam evaluasi penilaian terhadap pemahaman peserta terhadap materi yang diberikan dan hasilnya bisa dicetak bersama dengan sertifikatnya.


    User profile picture

    Nadia Setinanda Pratami

    Menarik, materi diringkas khusus untuk pemula sehingga semangat dalam mempelajari setiap materi. Terimakasih untuk tutor yang sudah memberikan ilmunya dengan baik dan tidak membosankan.


    User profile picture

    Rizka

    Materinya bermanfaat untuk pemula yang belum pernah menggunakan phyton. Adapun sarannya sebaiknya ada tugas supaya peserta bisa berpikir dan sebagai evaluasi terhadap pemahamannya


    User profile picture

    Ibnun Nashuha thohir

    sedikit banyak agak faham, hanya sulit menghafal tanda, seperti kurung, petik dua, petik satu, perintah-perintah seperti def, input, dll over all bagus dan memuaskan


    User profile picture

    Rizky Taufik Ismail

    pematerian cukup dimengerti untuk orang yang diluar jurusan pem programan saran, di akhir kelas/materi akhir diadakan latihan untuk menguji kemampuan para murid