Belajar Dasar-Dasar Pembuatan Website dari 0: Dengan HTML dan CSS


Deskripsi

Kamu ingin belajar dasar-dasar pembuatan website dari 0?

atau

Kamu ingin belajar HTML + CSS?


Kamu berada di tempat yang tepat!


Belajar HTML + CSS, adalah hal wajib yang kamu harus pelajari jika ingin membuat website


HTML+CSS,  adalah komponen utama pembangan website masa kini, jadi kamu harus mempelajarinya jika ingin membuat website, atau ingin menjadi website developer profesional


Kamu mungkin sudah belajar topik ini di internet, atau tempat lain, tapi kenapa kamu masih bingung?


Mungkin karena kamu tidak belajar secara terstruktur, tidak ada tempat bertanya kalau ada kebingungan dan full praktek!


Sedangkan disini kamu akan mendapatkan banyak keuntungan, yang dapat membuat kamu cepat paham dan mengerti akan HTML+CSS, yakni:


1. Diajarkan oleh software engineer berpengalaman

Kamu akan diajarkan oleh seorang programmer berpengalaman. Kamu juga bisa bertanya jika ada kesulitan atau kebingungan.


2. Dengan studi kasus secara terstruktur

Kamu akan belajar dengan banyak contoh dan studi kasus. Kamu akan dibimbing secara bertahap, step by step, sehingga paham pola nya dari awal!


3. Bergabung Grup Komunitas

Kamu akan bergabung di grup komunitas agar bisa diskusi dan berbagi ilmu lainnya


4. Mendapatkan e-certificate

Setelah selesai kamu akan mendapatkan e-certificate jika kamu membutuhkannya.


Bagaimana? Kamu tertarik? Pastinya. Silahkan ambil kelas ini SEKARANG, untuk membantu kamu memahami HTML + CSS!



Keuntungan Belajar di Pintaar:


Garansi 7 Hari 100% Uang Kembali

Akses Materi Selamanya

Pengajar Berpengalaman

Gabung Grup Komunitas

Belajar Kapan Saja

Dapat e-Certificate

Total 167,396 akun sudah mendaftar di Pintaar



Ulasan (112)


User profile picture

Deva Akbar Amin Amirullah

Kualitas rekaman audio kurang bagus, pemateri sering terbelit-belit dalam menyampaikan materi, pemateri sering berpindah-pindah slide selama menjelaskan, mengakibatkan pembelajaran menjadi kurang fokus. Banyak elemen & atribut yang tidak dijelaskan kegunaannya oleh pemateri, terutama pada bagian CSS. Pemateri terkesan "terburu-buru" dalam menjelaskan materi. Saya menyarankan beberapa hal : 1. Memperbaiki kualitas audio dengan hasil rekaman & suara yang jernih, hal ini dapat dilakukan dengan menggunakan alat perekam audio yang lebih bagus, serta merekam di tempat yang tidak bising & banyak orang. 2. Ketika menjelaskan materi, saya menyarankan kepada pemateri untuk fokus menjelaskan materi terlebih dahulu, tidak "tergesa-gesa" dalam menyampaikan materi, dan tidak langsung meloncat ke bagian Coding 3. Video & Materi pembelajaran di kelas ini sebaiknya di-update Mohon maaf apabila ada kata-kata saya yang kurang berkenan. Atas ilmu yang disampaikan, saya ucapkan terimakasih


User profile picture

Dedi Indrawan

Sedikit saran saja, didalam video pembelajarannya antara audio dan visualnya tidak balance, jadi cukup membuat bingung bagi siswa. Dan agar diperbaiki juga penjelasan ditiap materinya agar tidak terlalu kaku atau terkesan grogi pengucapannya. Mungkin ada baiknya juga siswa diajarkan untuk menulis ulang secara manual agar benar-benar terserap setiap penulisan kode-kodenya, karena kalau selalu copas khawatir tidak betul-betul terserap dan diingat. Selebihnya saya rasa cukup.


User profile picture

Muhamad Zakka

Menyenangkan sekali dan tentunya sangat menantang. Saya tidak menyangka di usia saya yang ke 35 tahun ini saya bisa membuat website sederhana dengan html dan css yang saya pelajari di sini. Saya sangat merekomendasikan kepada teman-teman yang ingin belajar pemrograman dari nol untuk berproses bersama di sini.


User profile picture

Muhammad Wijdanandi Pratama

Selama mengikuti pembelajaran HTML dan CSS ini saya merasa cukup memahami tentang materi - materi yang diberikan, akan tetapi untuk dalam penyampaiannya mungkin bisa lebih diperjelas lagi agar saya lebih bisa memahami secara lebih jelas tentang apa yang sedang disampaikan


User profile picture

Sofyan Ridwan

Dari awal saya mempelajari html & css di website pintaar ini, dari segi materinya sangat baik dan bagus untuk pemula seperti saya, tapi kekurangan nya dari suara yang ngajar nya, kurang jelas & agak sedikit serak serak, Thank's you minta :)